Laman

19 September 2009

Membuat Read More Di Blogspot Dengan Mudah

Untuk membuat read more di Blogspot/Blogger.com memang agak susah, karena
harus mengutak-atik kode templatenya terlebih dahulu. Namun sekarang dapat
menjadi lebih mudah semenjak Blogspot mengeluarkan fitur read more atau
disebut sebagai jump break.
Fungsi read more adalah memotong postingan sesuai dengan keinginan kita,
sehingga hanya sebagian kalimat yang muncul di halaman depan. Sehingga
lebih banyak postingan yang bisa ditampilkan dihalaman depan blog.
Cara mempergunakannya cukup mudah, mirip dengan sistem read more di
WordPress. Di tempat yang ingin Anda potong silakan klik icon insert jump
break di blog editor yang baru (ada di paling kanan iconnya).
Untuk mengaktifkan blog editor yang baru silakan menuju Dashboard Blogger
Anda kemudian pilih Setting – Basic – scroll kebawah maka ada Global
Setting. Di Select post editor pilih Update Editor, kemudian Save.
Atau jika menggunakan mode Edit Html silakan ketik <! more >. Beda kodenya
dengan WordPress, diantara kata more diberi spasi.
Semoga Bermanfaat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berlangganan artikel blog ini via email!

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner